Saturday, July 25, 2009

Memasang DEEPFREEZE


Bagi anda yang sering berhubungan dengan dunia "pervirusan" pasti kenal dengan nama software DEEP FREEZE, program pembeku sistem pada Operating System Windows - saya belum pernah mencoba di Operating System lain Linux, Machintos - dan program ini memang cukup ampuh untuk mengusir virus dari Drive yang kita bekukan (freeze),...bagi yang ingin menginstall dan sudah dirasa cukup semua programnya maka tinggal di install DeepFreeze yang mana program yang sudah cukup itu tidak bisa lagi ditambah, dengan catatan DeepFreeze aktif. Timbul satu pertanyaan kalau begitu sangat riskan bila kita memasang DeepFreeze sedangkan kita ingin merubah dan menambah program-program terbaru..... Ada kabar baiknya. DeepFreeze ini bisa di NON-AKTIFKAN, dengan cara mencentang THAWED, pada 3 pilihan yang tersedia di menu DeepFreeze, yang mana ada 1. Frozen,...2.Thawed next boot...3.Thawed.
Lalu bagaimana cara menginstall DeepFreeze ?
1.Download File DeepFreeze disini.
File DeepFreeze ini dalam bentuk RAR file maka anda perlu juga mendownload WinRar - ada di posting saya yang lain sebagai bonus download. Installah terlebih dahulu WinRar untuk bisa meng-ekstrak file DeepFreeze ini.
2.Untuk anda yang sering lupa dan "otomatis" menyimpan file-file kerja anda di My Documents (secara default baik Word /Excel kalau menyimpan langsung ke folder My Documents,...catatan : bila anda menggunakan deepfreeze semua yang tersimpan di C (system) akan hilang setelah komputer di reboot/restart. Untuk menghindari hal ini maka anda saya beri tips sedikit untuk menghindari hilangnya file yang anda simpan secara otomatis di My Documents, yakni dengan "memindah" folder My Documents ke drive selain C (system) bisa di D, E atau drive lainnya. Saya akan memberi contoh yang dipindahkan ke D saja, ini yang paling umum dilakukan.
Caranya adalah :klik folder My Documents, lalu klik Properties, ada Restore As Default, Move, Find Target. Klik Move, lalu Klik My Computer dan Pilih drive mana yang akan dijadikan "TEMPAT FOLDER MY DOCUMENTS" anda,...setelah itu klik OK, nah sekarang bila anda menyimpan dokumen dan file-file kerjaan anda begitu "save" otomatis ke folder My Documents yang telah anda pindahkan, dan tidak terhapus oleh aktifnya DeepFreeze anda. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut ini.


dan Gambar ini


3.Perhatikan gambar di bawah ini,... anda JANGAN memulai INSTALL/menekan tombol install bila belum menghilangkan centang selain di DRIVE C (system), sisakan centang pada DRIVE C saja...., karena yang dicentang adalah yang akan dibekukan. Nah setelah anda centang Drive C -nya saja, segera anda bisa menginstall DeepFreeze nya. Sampai dengan selesai. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar di bawah ini. Ada tulisan VOLUME TO FREEZE, centang C (system), yang saya beri tanda merah, karena pada saat saya posting ini saya ada 4(empat) drive di komputer saya, jadi yang terlihat ada C.D.E.F, kalau komputer anda hanya ada dua partisi yang akan muncul adalah C.D atay C.E, tetapi pilih saja C (system).
GAMBAR AWAL INSTALLER DEEPFREEZE


Setelah berhasil menginstall anda akan reboot terlebih dahulu, dan Drive yang dibekukan (volumes to freeze), sudah ditentukan yakni C, dan kalau berhasil anda akan aman dari virus yang menganggu drive C / system anda. Tanda DeepFreeze sudah aktif akan terlihat gambar beruang (beruang kutub) di pojok kanan bawah desktop komputer anda, dan bila tidak aktif (centang thawed lalu reboot)maka gambar beruang tadi diberi tanda silang yang menandakan DeepFreeze NON-AKTIF dan anda bisa menambahi Program di C dengan normal (tidak hilang setelah komputer di reboot)

Menampilkan DeepFreeze, adalah dengan menekan tombol SHIFT (pada Keyboard) diikuti dengan KLIK KIRI MOUSE anda DUA KALI. Maka akan muncul DeepFreeze.
Untuk menon-aktifkan DeepFreeze anda tampilkan dahulu dengan cara di atas, lalu klik OK, akan muncul 3 pilihan, dan pilih yang paling bawah yaitu THAWED. Setelah di reboot maka DeepFreeze anda akan Non_aktif dengan tanda gambar beruang nya disilang.
Untuk mengaktifkan kembali setelah di THAWED adalah dengan mencentang FROZEN (pilihan paling atas) lalu di reboot, maka DeepFreeze anda sudah aktif kembali.

Anda bisa juga bisa membuat PASSWORD untuk menjaga keamanan DeepFreeze anda, buatlah password yang gampang anda ingat, sebab kalau anda lupa password agak repot juga.

Hal Yang Perlu diingat sebelum menginstall DeepFreeze
1. Bahwa Drive yang di Freeze haruslah SATU saja yakni DRIVE C/SYSTEM, karena kalau Drive lain juga di FREEZE maka dia tidak bisa menyimpan file apapun, setelah direboot komputernya semua file/program yang dimasukkan ke Drive Yang di FREEZE adalah HILANG/TIDAK TERSIMPAN. Jadi Anda harus hati-hati dalam menginstallnya
2.Kabar baiknya dia bisa dibuat TIDAK AKTIF....dengan jalan men THAWED, lalu rebootlah Komputer anda.


MENG-UNINSTALL DEEPFREEZE
Berbeda dengan software lain, meng-uninstall/remove DeepFreeze tidak bisa dengan cara
ADD Remove Programs di COntrol Panel atau dari membuka Programs dari Start, tetapi anda harus mempunyai Installer DeepFreeze ini, lalu anda jalankan dan UN-INSTALL, maka DeepFreeze akan ter-uninstall dengan baik.

Selamat Mencoba.

BONUS DOWNLOAD:
1.DeepFreeze
2.WinRAR
3.Lagu Pemain Cinta ADA BAND

Sunday, July 19, 2009

Virus Komputer Sangat Menakutkan



Virus Komputer memang menakutkan, seperti virus mutan H5N1 - flu burung, atau H1N1 - flu babi yang bisa menjangkiti manusia, persis virus komputer menjangkiti PC dan Laptop kita, media penjangkitnya bermacam-macam: flashdisk yang terinfeksi di rental, warnet, harddisk external yang terinfeksi di kantor, atau bahkan virus menginfeksi Pc dan Laptop kita via internet, karena situs-web yang kita buka ternyata "mengandung" virus, dan langsung menginfeksi. Secara umum virus memang merugikan.....
Dewasa ini kita sering disibukkan dengan banyaknya virus yang menyerang komputer kita, baik itu virus lokal maupun virus yang mendunia - global seperti conficker. SEBENARNYA yang paling kita takutkan adalah: DATA dan PROGRAM yang telah ada dalam komputer kita. Dimana data dan program itu sangat penting, dan berharga mahal barangkali, atau memang dalam data dan program
itulah bisnis anda akan berjalan dengan baik dan pekerjaan anda/presentasi anda bisa sukses. TEPAT.... dan "tidak enaknya" si pembuat virus tahu betul akan posisi itu, bahwa data yang diserang sebagian besar adalah data yang memang penting terutama data pekerjaan (MS WORD, EXCEL, dan POWER POINT), dan kalau program hampir semua program yang terinfeksi adalah tidak lagi jalan dengan normal - artinya ada "salah satu atau beberapa files system yang hilang" di infeksi virus - dan ini menyebabkan program tidak bisa berjalan dengan baik seperti sebelumnya (ketika masih sehat).
Saya tidak akan menakut-nakuti anda dengan berlebihan, saya hanya akan memberikan sedikit informasi mengenai virus yang sering menyerang komputer kita dan trik apa yang bisa kita lakukan agar data dan program kita bisa selamat. Meskipun begitu saya tidak pernah bisa memberi garansi 100% akan bisa menyelamatkan komputer anda.
Hanya meringankan beban pukulan saja.



Gejala komputer terkena virus beragam sekali, saya akan memberi tahu anda tentang virus lokal yang lebih sering menyerang komputer kita daripada virus global.
Cirinya adalah sebagai berikut :
1. Registry Editor biasanya diblok (disable)
2. Msconfig disable
3. Folder Options disbale
4. Membuat new folder.exe, bila dihapus kembali "nongol", ~mssetup, kaspoold, dll
5. Adanya file autorun.inf pada flashdisk atau partisi bukan system,..biasanya partisi untuk sistem adalah partisi drive C:, nah bila ada virus, biasanya adafile autorun.inf,...di drive D, E dst
6. Recycler biasanya file ini dihidden, dan beris file-file yang sudah dihapus, dan recycler ini merupakan rumah bagi virus, hampir sama denga file-file restore di volume informations
7. Untuk virus "batamhacker" ada ciri khususnya yakni membuat nama account user "BataMHacKer", dan ada yang sejenis tidak membuat user account hanya muncul di desktop tanpa adanya shortcut, yakni "fullhouse", sangat menganggu dan bisa hilang
dengan menggunakan antivirus dari PcMedia (PcMav), dari mulai versi 2.0.
8. Menghilangkan CDROM/DVDROM Drive, padahal di BIOS terdeteksi dan memang sebenarnya CDROM Drive nya memang normal, pada Safe Mode bisa terdeteksi, pada running windows Normal tidak terdeteksi, ini salah satu "kerjaan" virus -bulu bebek/bebek- namanya memang lucu tapi tidak lucu bagi kita, bisa dihilangkan dalam keadaan safe mode menggunakan PCMav mulai versi 1.93
9. ~A~m~b~u~r~a~d~u~l,...memang itu namanya, membuat file-file .jpg, PABTN, dan
diberi judultertentu seperti tanggal saja (tanggal terinfeksi), jembatan kahayan,
dan lainnya bisa dihilangkan dengan Smadav dan PC Media sama dengan bulu
bebek,..,membuat "folder" images dengan byte = 0, bisa dihapus setelah discan
dengan antivirus.Tidak terlalu berbahaya tetapi menyebabkan kejengkelan.
10.Menduplikasi file jpg, menjadi 36 kali duplikasi per file nya, sebagai contoh kita
punya file gambar.jpg, maka sama si virus akan diduplikasi menjadi
gambar.jpg.jpg,...seterusnya sampai dengan 36 kali extensinya, ini virus bernama
hihihi.exe,...tidak lucu tetapi bergambar artis revalina s temat dengan file
reva.exe, sebenarnya tidak begitu berbahaya tapi sangat mengganggu, memakan memori
harddisk,...bisa dihilangkan dengan manual di safe mode, tetapi memang sebaiknya
di hilangkan di safe mode dulu, baru discan di windows normal. Bisa hilang dengan
Smadav versi 3,...atau PCMedia mulai versi 1.92.
11.Virus paling fenomenal adalah virus brontok, dimana dia memodifikasi diri dari brontok tipe A sampai dengan Brontok tipe M, belum lagi yang lainnya yesbron, rontokbro, tokcirhttus, ini bisa dibersihkan dengan menggunakan Brontok Cleaner. Scan pada safe mode, dan hilangkan yang berada di registry,...dan Smadav pun bisa digunakan karena dia bisa membersihkan registry yang diinfeksi virus, termasuk brontok.
12.Ada virus tertentu yang memblokir antivirus kita, seperti windx.exe, maxtrox.exe kedua virus ini adalah contoh dari beberapa virus yang memblokir antivirus ketika kita ingin membersihkannya - PcMedia/Smadav/Compactbyte...selalu tidak mau "running" karenanya...caranya adalah ganti nama apa saja asal jangan yang mengandung kata-kata virus, cln(pcmedia clean),ganti dengan nama anda, atau huruf sembarang,...maka anti virus kita akan jalan. Ini tidak bisa masuk ke safe mode,...kalau kita mencobanya pasti akan restart kembali....dan dengan mengganti nama antivirus kita biasanya bisa diatasi.
13.Virus yang mengentikan sistem yakni :virus autoit.exe, kalau discan menggunakan PcMedia/AVG bisa berhasil dibasmi, walaupun virusnya sedikit, cuma dua atau tiga virus tetapi sangat ampuh, bisa menghentikan sistem, caranya masuk ke safe mode, scan dengan PCMedia /Smadav/Compactbyte, setelah tertangkap, scan ulang dengan AVG di windows normal karena AVG tidak bisa running di safe mode.
14.Bila internet anda tidak berkutik karena virus lokal,...pastilah dia virus downadup.Virus ini spesialis mengganggu koneksi internet. Basmi dalam safe mode dengan menggunakan smadav/PCmedia/Ansav, setelah itu bersihkan di regedit dan scan normal dengan antivirus lainnya AVG, atau yang anda punya..
15.Kalau virus internasional-global-lebih mudah membersihkannya menggunakan antivirus
luar yang paling familiar untuk kita adalah :Norton & Symantec, McAfee, AVG, AVira, Bitdefender, Kaspersky, dan PC-Cilin. Karena sedikit banyak yang membuat virus luar sudah "bisa dibaca" karena ada database/signature dari "bahan virus" nya. Lain sekali dengan virus lokal dimana antivirus luar diatas, tidak mengetahui dengan pasti bahan-bahan virus yang dibuat oleh hacker Indonesia, padahal kita ketahui hacker indonesia adalah hacker berjenis kreativitas yang tinggi, sebagai contoh virus parite dan alman pada tahun-tahun 2007-2008 bisa dibasmi oleh AVG free, tetapi dengan modifikasi yang baik dan teliti maka virus alman/heur/cekar/tanatos sekarang tidak bisa dibasmi dengan baik, bahkan AVG dan Avira menghabisi file "eksekusi dari setiap program yang terinfeksi" tidak bisa di "heal"(diselamatkan), tetapi delete"(hapus dan wasalam),... ini sangat merugikan dimana program kita tidak bisa lagi untuk menginstall karena file "setup.exe" nya hilang,....tetapi itulah kenyataannya. Untuk virus lokal dari indonesia, biarlah ahli virus indonesia sendiri yang menanganinya.Smadav, Brontok Cleaner, Compactbyte,KiddoKiller,PcMav, ClamWin, dan lain-lain terbukti sangat handal dalam "menjinakkan virus lokal".
16.Perlu anda ketahui bahwa virus (baik yang ganas maupun yang biasa saja) tidak dibiarkan stack/mandeg oleh sipembuatnya, mereka selalu memelihara virus andalanya itu, dengan diupdate dan diupgrade setiap waktu, jadi maafkan saya bila anda mencoba mengikuti referensi anvir dari saya tetapi belum berhasil, barangkali itu "update" an virus atau komplikasi dari virus lain.


Solusinya:
Selalu saya mengatakan bahwa DATA dan PROGRAM adalah sangat berharga, dan DATA lebih berharga dari PROGRAM, sebab apa ? Program hilang bisa dibeli dan diinstall ulang, tetapi DATA yang hilang akan sangat merugikan, foto pernikahan tahun 1970-an yang telah dimasukkan kedalam flashdisk tahun lalu dan foto aslinya misalnya sudah hilang,..atau kita sudah membuat surat persetujuan dan sudah di ACC, tinggal tanda tangan satu orang saja dan belum sempat memback-up ditempat lain,...skripsi yang sudah di acc dosen, dan lain sebagainya...semua itu "tidak terselamatkan" karena diserang virus. Maka dari itu saya menyarankan untuk "rajin" back-up, atau setidaknya untuk file-file yang anda anggap sangat penting,...sebab bila keburu virus menyerang, jangan sampai anda terlambat dalam mengatasinya, karena infeksi virus ini data anda bisa korup, rusak, atau hilang selamanya. DATA diback-up dalam media statik seperti CD/DVD yang mana CD dan DVD ini efektif masih tahan hingga 4-5 tahunan, setelah itu hendaknya anda back-up kembali, media penyimpan elektrik seperti flashdisk/hdd external masih belum aman saat ini, masih bisa terinfeksi virus. Atau bila anda ingin menyimpan di media elektrik sebaiknya anda mempunyai program WinRar, simpanlah dalam bentuk RAR file, lumayan virus tidak menginfeksi - dalam rar - tetapi bisa saja menduplikasi/menyembunyikan file rar tersebut. Download WinRar disini. Kabar baiknya setelah anda bersihkan duplikatnya dan dimunculkan kembali (hiddennya dibuang)....maka setelah diekstrak, ternyata file/program yang di rar tadi masih sehat.
Satu catatan lagi anda juga bisa menyimpan data dalam bentuk image/ISO, bisa menggunakan Alcohol 120%(image), Nero untuk ISO, download saja disini(alkohol 120%), tetapi file image tersimpan nantinya akan lebih besar dari file kita yang sebenarnya,...dan PC kita harus dalam keadaan steril ketika membuat image/ISO.Cara lainnya adalah menggunakan suatu SERVER yang ada forum/situs yang anda ikuti di dalamnya, tetapi ini pun agak "ribet" dalam UPLOAD nya dan terkadang malah ada yang membuat "waktu simpan data" selama periode tertentu, misalnya 3 bulan, data di server akan dihapus secara otomatis, ini bisa anda lakukan dengan file-file yang kecil byte nya dan bukan untuk data permanen bertahun-tahun. Nah bagi anda yang mempunyai cara back-up data lain saya minta saran.

Masih banyak lagi virus yang belum saya sebutkan tetapi diatas memang sudah mewakilinya, bila anda ingin informasi lebih jelas bisa klik di VAKSIN.COM, atau link antivirus di blog saya ini pun bisa menjadi salah satu acuan informasi anda.

SEMOGA BERMANFAAT


BONUS DOWNLOAD
1.Emergency Regedit, caranya :klik kanan klik install, maka registry editor yang disable, bisa langsung dibuka dan mencari virus pun bisa mulai dilakukan di regedit.
2.Radio DAKTA online - radio FM steraming bagi kaum muslimin.
3.DirLock - untuk mengunci direktori dengan password.

Cara Mengetes Beberapa Komponen Komputer

Komponen komputer yang paling sering rusak adalah motherboard, diikuti dengan harddisk, powersupply, vga, ram dan terakhir adalah prosesor.
Secara umum kesemuanya itu memang rentan tetapi yang paling rentan terkena kerusakan adalah motherboard, bisa dimengerti karena komponen yang paling banyak jumlahnya dan bervariasi jenisanya, ada di mobo, dari elco, hambatan - resistor, transistor, soleonide, kapasitor, kapasitor elektrolit/elco, dan jaringan-sirkuit tembaga yang sangat halus dan bisa putus kapan saja dan lain sebagainya, yang mana bila salah satu tidak berfungsi dengan baik maka akan terjadi kekurang harmonisan di dalam kompi. Hardisk mengapa dia termasuk komponen yang paling rentan dari kompi ? Karena harddisk disamping mempunyai komponen yang - bersifat elektrik - juga mempunyai komponen yang bersifat mekanis, dimana keduanya tidak boleh ada yang rusak, sebab rusak salah satu dari kedua komponen itu akan berakibat fatal dan rusak, sebagai contohnya misalnya motherboard harddisk (KOMPONEN elektris) bagus dan respon, tetapi bila motor harddisk (komponen mekanis) tidak mau jalan maka harddisk itu pasti akan tidak jalan, dan sebentar menjadi tidak terdeteksi lagi, ada hal yang sering kita tidak perhitungkan adalah menyimpan harddisk lama-lama dengan tidak menghidupkannya akan berakibat rusaknya harddisk, yang paling sering terjadi adalah "macet" mekaniknya dan paling ringan adalah bad sector. Dan harddisk adalah komponen yang paling penting dalam menjalankan program, dia merupakan "perut" nya komputer yang mau tidak mau harus sehat karena dia berisi system sekaligus data, dan sayangnya dia yang paling rentan terhadap -mati lampu - atau tegangan listrik yang turun atau naik di atas/bawah ambang wajar maka kemungkinan besar akan merusak harddisk. Dengan membeli UPS dan setidaknya stabilizer akan membantu "memperkecil resiko tadi",...Powersupply paling gampang ditengarai bila ia menjadi rusak, dia adalah sumber makanan bagi komputer bila dia tidak sehat maka tegangan dan supply "makanan" kompi menjadi terhambat dan akhirnya kompi berjalan tidak normal, atau bahkan mati sama sekali, anda bisa mengecek PSU dengan sangat sederhana : yakni dengan menjumper/menggambungkan dengan kabel pada pin yang berwarna HIJAU dengan pin yang berwarna HITAM, kalau hijau dalam PIN yang berjumlah 20 atau 24 hanya ada satu saja sedangkan yang HITAM banyak dia merupakan ground. Caranya adalah copot semua SOKET dari PIN PSU yang menempel di mobo, atau komponen lainnya, setelah semua tercabut, maka PSU tidak terhubung kemanapun, lalu sediakan kabel atau klip kertas yang anda susun sedemikian rupa sehingga bisa menjadi JUMPER yang pas ke dalam pin HIJAU DAN HITAM, setelah terhubung colokkan kabel power ke PSU, bila masih berputar kipas PSU nya berarti masih bagus dan PSU masih berfungsi, bila tidak berputar dan tidak ada reaksi berarti anda harus menggantinya. Pilih power suplly sesuai dengan kebutuhan anda bila terlalu besar (watt nya) sayang belinya biasanya mahal dan bila terlalu kecil (watt nya) dia tidak akan "mengangkat" kompi anda.Untuk RAM bisa anda ketahui bila kompi kita sering BLUE SCREEN, hal pertama yang paling kita curigai adalah RAM, bila menginstall Office ada saja file yang corrupt/tidak lengkap, bisa jadi itu ram nya tidak sehat lagi, atau terbaca separo, bila dipegang dan agak dibengkokan berbunyi "gemeretak" pada IC-IC yang ada,...itu pun menandakan ram yang tidak sehat. Dan biasanya ram pun hanya tidak "kokoh" menempel di slotnya, kalau demikian maka tinggal anda tekan dengan kalem dan sedikit keras lalu,...jadi deh kompi hidup kembali, dan bila terlihat terlalu kotor interface nya maka bersihkanlah dia dengan HAPUSAN PENSIL, setelah daki-dakinya terhapus, pasang dengan hati-hati lalu bila RAM masih sehat pasti langsung JRENG...Yang terakhir adalah prosesor, adalah komponen yang paling jarang terkena gangguan, tetapi bisa juga terkena musibah ini, salah satu sebab yang paling besar adalah karena dia terlalu panas,...sebabnya bermacam-macam bisa karena kipas (heat sink) nya rusak, berputar terlalu pelan, atau karena tidak dikasih pasta silikon pada permukaan prosesor ketika anda memasang heatsink nya,...dalam prosesor ada sensor panas yang bisa menjadi saklar otomatis bila capaian suhu mencapai derajat tertentu yang berbahaya bagi prosesor maka dia akan mati (sensor thermal), tetapi bila terlalu sering terkena panas sensor ini bisa mati, dan efeknya pun fatal, yakni sensor thermal tidak berfungsi lagi sehingga pada suhu yang telalu tinggi dan bisa membakar prosesor pun, masih jalan,...tetapi tidak akan lama karena dalam hitungan menit bila terjadi dan tidak segera ditanggulangi pasti akan jebol. Maka hal yang paling penting mengenai prosesor adalah menjaga agar dia tidak sampai kepanasan, caranya : kuas kisis-kisi bagian bawah kipas di heatsink, biasanya tertutup oleh debu yang menebal dan menghalangi angin yang seharusnya bertiup ke arah dalam heatsink - ke arah prosesor - dan menyebabkan kipas tidak berfungsi optimal atau bahkan terganggu, dengan membersihkannya anda membantu memperawet prosesor anda, bila putaran kipasnya tidak sesuai - HARDWARE MONITOR - terlalu rendah maka cek apakah kipasnya seret dalam berputar ? Beri sedikit minyak "singer" untuk memperlicin perputaran kipasnya sehingga RPM nya menjadi normal kembali.
Masih banyak yang akan saya tulis tetapi hari ini segini dulu, bila ada masukan dari saudara yang merupkan tambahan dan koreksi dari posting saya, silahkan tuliskan di komentar. Terima kasih
Semoga bermanfaat.

BONUS DOWNLOAD\
1.Google Earth
2.Super Cow trial.
3. Ini Crack Game HOuse, bisa untuk super Cow dan game house lainnya....klik patch (berbentuk gambar YING dan YANG) lalu BROWSE di titik-titik,..., lalu cari file game house di Program files/gamehouse lalu cari file,/// .resdll/.dll, yang nama file nya mirip dengan nama game nya lalu klik start, selesai deh crakc nya.

FREE PAID TO CLICK ONLINE

PAID TO CLICK WEBSITE According to Wikipedia ( link ) Paid to click is an online business model that draws online traffic from peopl...