Saturday, December 3, 2011

USB Modem Tidak Mau Di Install - Smartfren dan Mobile Partner -

Image Driver
Ketika pertama kali keluar USB modem baik yang CDMA maupun yang GSM, masing-masing modem itu mempunyai DRIVER yang terpisah menggunakan CD/CD MINI yang mana bila drivernya hilang - terselip - maka akan sangat merepotkan kalau kita menginstall ulang komputer/PC kita. Nah maka dari itulah Usb Modem yang terbaru diisi IMAGE DRIVER yang built-in di dalam Usb Modemnya. Dengan file eksekusi yang bisa menjadi CD VIRTUAL IMAGE. Yang mana begitu di colokkan langsung autorun dan siap untuk di install. Bila semua berjalan normal kita hanya tinggal butuh memencet tombol NEXT dan INSTALL sampai dengan selesai. Lalu bagaimana bila tidak mau berjalan ATORUN nya dan CD Virtual Image Driver nya tidak mau muncul ?

PENYEBABNYA MENGAPA TIDAK TERDETKSI IMAGE DRIVERNYA
Paling mungkin adalah Windowsnya tidak lengkap, corrupt ataupun sudah terinfeksi virus. Nah lalu bagaimana caranya agar modem anda bisa diinstall ?
Yang diperlukan adalah "
1. Siapkan USB flasdisk
2. Ada komputer yang normal dan hidupkan untuk mengcopy drivernya.
3. Secangkir kopi dan gorengan.

Caranya sangat sederhana, hidupkan komputer yang masin normal dalam hal ini bisa mendeteksi IMAGE DRIVER menjadi VIRTUAL CD DRIVER - biasanya tergambar merek softwarenya (mobile partner warnah hijau, mobinil warna orange, smartfren warnah magenta dan lain sebagainya), ketika USB MODEM DICOLOKKAN, kemudian colokkan pula flashdisk kita (tidak usah yang besar kapasitasnya, 1 atau 2 giga lebih dari cukup), copy (salin) image driver USB MODEM lalu paste (masukkan) ke flashdisk kita. Nah setelah itu rampung, tugas komputer yang ini sudah selesai boleh di shut down. Lalu hidupkan komputer yang "membandel" dan colokkan USB MODEM dan USB FLASHDISK nya secara bersama-sama. Lalu terdeteksi dua-duanya, langkah yang anda ambil adalah INSTALL DRIVER MODEM yang ada di USB FLASHDISK, sampai dengan selesai. Hanya itu saja dan bila semua berjalan normal akan terdeteksi USB MODEM dengan sempurna dan anda bisa menginstall software modem yang anda perlukan. Bila cara ini tidak berhasil berarti komputer anda memang sudah waktunya diinstall ulang.
NB: Bila tidak ada dua komputer di rumah anda bisa mengcopy driver USB modemnya ke toko service komputer terdekat dengan membawa modem dan flashdisk.
Sedikit dari saya semoga bisa membantu anda.

6 comments:

  1. ikutan usaha beresiko tinggi tapi dengan profit yang besar.*hingh yield investement profit*
    yang penasaran silahkan klik link dibawah ini untuk mendaftar:

    XX% daily for X weeks - total XX% guaranteed

    ReplyDelete
  2. HYIP - HIGH YIELD INVESTMENT PROGRAMS
    kalau mau ikut pelajarilah dahulu
    karena kebanyakan adalah bisa tutup sewaktu2 atau bahkan tukang tipu,...tapi ada juga yang bonafid.

    ReplyDelete
  3. link diatas greenhyip.com sudah tak membayar,....pendinggggg terus

    ReplyDelete
  4. Berbeda dengan permasalahan Saya, justru drive modem mobile partner yang tidak terdeteksi oleh PC?

    ReplyDelete
  5. Gan bagaimana kalau terdeteksi tetapi image drivernya tidak muncul, modem usb bolt mf825a,thanks

    ReplyDelete
  6. sama dengan komputer saya nih gan,
    www.rajapipa.co.id

    ReplyDelete

FREE PAID TO CLICK ONLINE

PAID TO CLICK WEBSITE According to Wikipedia ( link ) Paid to click is an online business model that draws online traffic from peopl...